Serunya Berliterasi di Perpustakaan SDIT Buah Hati


Artikel ini membahas tentang Program literasi yang diadakan di Perpustakaan SDIT Buah Hati.


Assalamualaikum, Hallo Guys!
Kalau pada artikel sebelumnya kasart membahas tentang Perpustakaan Nasional RI dan Perpustakaan Provinsi kali ini kasart akan mengajak pembaca sekalian untuk melihat dan menelisik kegiatan story telling dan stand baca yang kasart dan beberapa teman lainnya adakan di Perpustakaan SDIT Buah Hati. Yuk simak keseruannya!


Bermain bersama anak-anak?
Bercerita di depan banyak orang?
Menggelar stand baca di sekolah dasar?
Membuat program literasi untuk anak kecil?

Awalnya, kasart berfikir bahwa itu merupakan sesuatu yang sulit dan tidak mungkin kasart pribadi lakukan, namun bersama anak-anak SDIT Buah Hati semua bisa berjalan dengan baik dan melebihi ekspektasi, SERU! MENAKJUBKAN!,  Dua kata itu mendeskripsikan kegiatan kala itu. Kasart berhasil untuk melewati batas kemampuan diri, dan berhasil untuk membuat diri ini yakin bahwa
Kegiatan ini pasti akan berjalan dengan baik, pengunjung stand pasti banyak, dan pasti akan ada yang mau mendengarkan storytelling yang kasart bawakan.
Baik pihak sekolah, maupun kepala Perpustakaan SDIT Buah Hati, menyambut kasart dan team dengan tangan terbuka, bahkan kami diminta untuk menjelaskan kegiatan yang kami lakukan dan bisa langsung berbincang dengan kepala sekolah SDIT Buah Hati, dan didampingi langsung oleh kepala perpustakaan SDIT Buah hati. Selain itu, kemeriahan dan keseruan kegiatan ini tidak akan bisa terjadi kalau tidak ada kerjasama yang baik atau tidak ada anak-anak dari SDIT Buah hati yang sangat amat EXCITED dengan keseluruhan kegiatan yang kami adakan.


" AYO BERLITERA(K)SI " merupakan ajakan sekaligus sebagai aksi gerakan literasi yang kami lakukan di SDIT Buah Hati, kegiatan ini diadakan di Perpustakaan SDIT Buah Hati dan di lapangan SDIT Buah Hati. Saat kegiatan ini diadakan, sekolah juga sedang mengadakan kegiatan Class Meeting, Lho!, jadi secara tidak langsung kami juga ikut memeriahkan event yang selalu diadakan setiap sekolah setiap ujian telah berakhir itu.



  • STAND BACA

Acara dimulai dengan Stand baca yang digelar di pinggir lapangan SDIT Buah Hati, bersamaan dengan kegiatan Classmeeting, pada sesi ini, banyak sekali anak-anak yang asyik membaca berbagai jenis buku. Mulai dari kisah para nabi, komik, buku cerita anak, ensiklopedia, sampai buku yang menjelaskan tentang planet-planet yang ada dalam tata surya. Kebanyakan anak-anak SDIT Buah Hati suka membaca komik-komik islam atau komik-komik ilmu pengetahuan yang banyak tersedia di stand baca, seperti Komik anak muslim, Pengen Jadi baik, WHY?, 3 Menit Belajar pengetahuan Umum, dll. awalnya, acara ini hanya berdurasi satu jam, namun karena anak-anak masih terus berdatangan dan masih mengambil buku-buku yang sudah dibereskan dan dimasukan ke kontainer, akhirnya kami pun memutuskan untuk memperpanjang sesi stand baca ini.

  • STORYTELLING

Selanjutnya ada sesi storytelling, Cerita yang kami sajikan berjudul "Ketika Katak dan Monyet Bertetangga"  sebuah fabel yang mengkisahkan tentang seekor monyet dan katak yang tinggal di tempat yang berdekatan, awalnya mereka hidup rukun, namun karena keserakahan si monyet, mereka bertengkar dan saling bermusuhan. Namun pada akhir cerita, mereka pun berbaikan dan kembali hidup rukun bersama-sama. Memiliki, pesan moral yang mendalam dan cocok untuk anak., Itulah alasan kasart menjadikan kisah tersebut sebagai bahan story telling. 
Walaupun di dominasi oleh anak-anak kelas satu, ketika story telling berlangsung, anak-anak tidak ada satupun yang berisik, mereka mendengarkan dan menyimak dengan sangat baik. 
  • QUIZ


Tidak hanya Storytelling dan standbaca saja lho, kami juga mengadakan kuis yang terdiri dari pertanyaan-pertanyaan islami. Mengingat menimbang SDIT Buah Hati merupakan sekolah dasar Islam yang sarat akan agama, tentunya hal ini membuat kegiatan kami tidak hanya bermanfaat untuk  diri kami sebagai yang mengadakan acara tapi kegiatan ini juga membuat anak-anak SDIT Buah Hati jadi ikut merasakan manfaatnya, karena mereka saling berlomba-lomba untuk menjawab dan kembali mengingat hafalan surah dan doa-doa pendek yang mereka pelajari di sekolah.

Kegiatan ini, diakhiri dengan sesi Foto bersama dengan Kepala Perpustakaan dan sebagian anak-anak yang hadir dalam acara kami di SDIT Buah Hati.



Terakhir, kasart akan menjabarkan sedikit tentang Perpustakaan SDIT Buah Hati
Perpustakaan SDIT Buah Hati merupakan Perpustakaan sekolah yang bisa dibilang cukup bagus. Perpustakaan ini, terletak di lantai 3 Gedung B, walaupun letaknya kurang strategis dan seringkali membuat anak-anak malas untuk berkunjung ke perpustakaan, namun koleksinya cukup banyak dan didominasi oleh buku-buku islami untuk anak-anak. Tata Ruang perpustakaan SDIT Buah Hati  bisa dibilang belum sesuai dengan kaidah perpustakaan sekolah. Untuk muridnya yang berjumlah 1000 orang lebih, perpustakaan ini masih tergolong sempit dan belum memadai. Selain itu, penataan rak-rak buku, meja, dan stuff-stuff lainnya belum cukup rapih dan tersusun sebagaimana mestinya. Buku-buku juga belum banyak yang diberikan nomor klasifikasi, masih berantakan dan berpencar di berbagai tempat. Walaupun begitu, pemustakanya yang terdiri dari anak-anak sangatlah baik dan tertib, sehingga sarana maupun prasarana perpustakaan dapat terjaga dengan baik.

---------------------------------

Wah, bagaimana? seru kan kegiatan literasi yang diadakan di SDIT Buah Hati ini, selain bisa mengajak anak-anak bermain sambil belajar, dalam kegiatan ini, kasart dan teman-teman lainnya bisa melakukan aksi gerakan literasi yang bermanfaat untuk berbagai pihak yang terlibat didalamnya.
Akhir kata, terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini, sampai jumpa di artikel berikutnya ya!

31 comments:

  1. Wah, kegiatan yang sangat amat bermanfaat banget buat didikan usia dini, semangat terus kak!

    ReplyDelete
  2. Program yg bgus untuk mningkatkan minat baca anak..

    ReplyDelete
  3. Bagus buat tambahan pengetahuan bagi orang tua supaya mendidik anak dengan cerdas

    ReplyDelete
  4. Aku tuh suka bgt liat program2 seperti ini, seru dan sangat bermanfaat bgt. Kebiasaan membaca memang harus dibiasakan dari kecil. Semoga artikel nya bermanfaat untuk membawa sekolah2 lain mengadakan program seperti ini.

    ReplyDelete
  5. Programnya bagus dan bisa menambah minat baca anak. Mungkin lain waktu bisa diadakan lagi dilain tempat yang mudah dijangkau atau bisa ditambah stand makanan sehat atau beberapa game yang dibuat sedemikian rupa agar sesuai dengan tujuan meningkatkan minat baca anak. Thank you

    ReplyDelete
  6. Sangat sangat bermanfaat untuk minat baca siswa yg menurun saat ini Dan melatih siswa agar percaya diri. Semoga dengan adanya kegiatan manfaat seperti ini dapat menumbuhkan generasi yang lebih baik lg. Aamiin.

    ReplyDelete
  7. Sangat bagus telah diadakannya program tersebut. Itu akan meningkatkan minat baca pada anak sehingga anak menjadi terbiasa membaca sejak dini. Terima kasih informasinya kak. Semoga bermanfaat untuk orang tua dan guru-guru sekolah diluar sana untuk mengadakan program seperti ini agar membuat anak dan para siswa menjadi hobi membaca.

    ReplyDelete
  8. Keren sih programnya, jadi anak2 lebih luas pengetahuannya. Dan anak2 juga jadi lebih aktif dengan kegiatan yang ada

    ReplyDelete
  9. Program ini nih, Literasi kegiatan membaca yang perlu digalakan supaya dapat menambah minat baca dan wawasan bagi pemuda pemudi bangsa Indonesia ini

    ReplyDelete
  10. Keren banget, dengan adanya program yang menarik ini semakin membuat anak anak Indonesia lebih rajin dalam membaca buku, apalagi mereka diajak untuk sambil bermain, pasti de ikutan senang, pola pikir mereka dapat diubah dari yang membaca itu membosankan menjadi membaca itu menyenangkan dan aku butuh itu, keren kak, lanjutkan teruss yaa^^

    ReplyDelete
  11. Cara kreatif untuk menularkan semangat literasi kpd anak2. Apalagi pake storytelling, tau lah anak2 itu suka diceritain trus pake quiz jdi lebih mancing antusiasπŸ‘

    ReplyDelete
  12. Literasi sangat penting ditumbuhkan sejak dini karena dengan itu minat baca anak dapat bertambah yg efeknya buat pengetahuan si anak bagus artikelnya πŸ‘ŒπŸΎπŸ‘ŒπŸΎ

    ReplyDelete
  13. Bagus sekali program nya, sangat inspiratif untuk menumbuhkan semangat para siswa siswi untuk membaca.dan program nya juga menarik di bagi menjadi beberapa stan dan sesi jadi tidak bosan. Perlu di tetapkan

    ReplyDelete
  14. Sangat bagus kegiatan nya, membuat anak anak berfikir kreatif, sehingga menimbulkan minat baca yang tinggi, sayang ya belum ada kegiatan tersebut di daerah saya

    ReplyDelete
  15. gerakan literasi emang lagi marak2nya digencarkan di indonesia, tapi belum tentu tepat sasaran. menurut aku cara kaya gini emang pas banget sih bikin para adik2 ini merasa membaca itu sesuatu yang menyenangkan. hidup literasi indonesia!

    ReplyDelete
  16. Sangat bermanfaat sekali program literasi ini terlebih untuk meningkatkan minat membaca pada anak-anak, masing-masing sekolah dari jenjang SD sampai SMA seharusnya mengadakan literasi sebelum pelajaran dimulai, misalnya 20 menit sebelum pelajaran kita diharuskan untuk membaca buku apapun jenisnya karena akan menambah wawasan para pelajar

    ReplyDelete
  17. Merupakan salah satu program yang berkualitas.
    Sangat tersanjung dengan ide membuat perpus seperti ini.
    Adik adik bisa belajar disana

    ReplyDelete
  18. Aini aghnia02 January, 2019

    Program yang sangat dibutuhkan oleh Indonesia saat ini, sangat inspiratif dan juga edukatif. Saya tertarik dengan artikel yang berkaitan dengan cara seseorang memajukan pendidikan di Indonesia, meskipun lewat interaksi2 kecil yang berkaitan dengan edukasi itu sangat bermanfaat untuk kemajuan anak2 Indonesia yang akan menjadi pemimpin bangsa ini untuk beberapa tahun ke depan. Terima kasih telah berkontribusi untuk pendidikan Indonesia semoga kita semua dapat menjadikan Indonesia lebih baik lagi

    ReplyDelete
  19. Program yang sangat kreatis dan bagus sekali ya, Semangat kak kasart menarik minat baca para anak anak, dijaman sekarang sudah jarang sekali anak yang membaca buku, aku salut sama kaka kasart, lanjutkan ya

    ReplyDelete
  20. Duhhh bagus banget si ini program nya anak anak indonesia harus banget si buat diajarin buat membudayakan membaca

    ReplyDelete
  21. Duhhh bagus banget si ini program nya anak anak indonesia harus banget si buat diajarin buat membudayakan membaca

    ReplyDelete
  22. kegiatan ini sangat bermanfaat,semoga tim kasart melanjutkan kegiatan ini dan organisasi lain dapat mencontoh,buku adalah jendela dunia,meningkatkan minat membaca memang harus dari kecil,agar membaca bisa jadi hal yang wajib,karena saya miris sekali anak jaman sekarang jarang sekali yang suka baca buku

    ReplyDelete
  23. Program nya sangat bagus untuk meningkatkan minat baca anak-anak. Memang membaca sangat perlu untuk diterapkan pada anak-anak usia dini. Ini sangat bagus untuk meningkatkan edukasi di Indonesia. Dengan adanya program ini akan bisa menghasilkan generasi yang lebih baik nantinya. Makasih artikelnya sangat membantu kakk

    ReplyDelete
  24. kAadangkala, kita kalua sudah diberi waktu longgar dikit dikit malah main game ,nongkrong , apalagi gak karuan kemana gitu. NAh bagus juga, perlu lah kita tuuh bermain sambil belajar , salah satunya dalam bentuk bermian sambil berliterasi. Tak perlu belajar formal formla , yang penting dalam permainan itu ita bias literasi juga (kata kata baru ) . Semoga artikel ini dapat membooming seketika :)

    ReplyDelete
  25. Program-program seperti ini nih yang bisa menarik minat generasi untuk berliterasi. Pembawaannya seru dan cocok banget ditujukan untuk anak seusia itu,jadi mereka gak akan menganggap literasi itu boring,malah justru sebaliknya. Saya harap ke depannya program-program ini bisa merata d seluruh daerah di indonesia dan pastinya berhasil menyadarkan masyarakat kalau literasi itu sangat penting.

    ReplyDelete
  26. Terimah kasih kepada blog ini sudah mengshare literasi terhadap anak anak,jujur aku itu punya adek,tapi adek ku malas banget berliterasi malahan dia sekarang suka main mobile legend hal ini terkadang membuat mama ku marah namun setelah ada program ini di sekolah adekku,adekku skrng memang sih dia galangsung rajin literasi gt cuma udah agak lumayam gak main game lagi.thx infonya kak❤️

    ReplyDelete
  27. Programnya sangat bagus sekali. Sangat bermanfaat untuk orang tua yang ingin anaknya rajin literasi sejak dini. Thanks udh ngeshare informasi ini ka. Bisa juga untuk aku kasih tau ke ibu aku, agar adek aku jg bisa rajin literasi sejak dini

    ReplyDelete
  28. Fix ini program keren bgt, bisa menanamkan minat baca anak² sejak dini, jadi karena ada nya minat baca anak² jadi tahu banyak pengetahuan

    ReplyDelete
  29. Ma syaa Allah ,programnya keren banget, semoga menjadi amal jariyah...

    ReplyDelete
  30. Keren2 ya program untuk meningkatkan literasi di kalangan pelajar, bahkan dari Sekolah Dasar. Dulu, kayaknya minjem buku di perpus aja ada jadwalnya hahaπŸ˜‚
    Kegiatannya dibuat interaktif dan menarik sepertinya, sehingga tidak membosankan dan malah menyenangkan! Semoga program ini bisa menyebar ke seluruh jenjang pendidikan di Indonesia secara merata 😊

    ReplyDelete
  31. Yaps yaps yaps
    .
    .
    Literasi emang penting banget.
    Literasi juga harus dibiasakan sejak dini biar terbiasa membaca membaca dan membaca
    Kan dengan membaca kita jadi banyak pengetahuan.
    Dengan membaca kita jadi tau banyak hal.
    .
    .

    ReplyDelete